
Tentang Spesifikasi Pompa
Spesifikasi pompa adalah data tehnis tentang produk pompa secara spesifik yang dapat membedakan antara satu produk dan lainnya, untuk menentukan kesesuai dengan rencana penggunaan dalam water management
Dalam sistem perpipaan dan pengolahan fluida, pompa berfungsi sebagai alat utama untuk memindahkan cairan dari satu titik ke titik lainnya. Agar sistem dapat bekerja optimal, diperlukan pemilihan pompa yang tepat berdasarkan spesifikasi teknis dan kondisi operasionalnya.
Hal ini bertujuan mengetahui parameter penting dalam spesifikasi pompa serta cara menyesuaikannya dengan kebutuhan aplikasi industri, pertanian, maupun rumah tangga sebagai dasar utama Cara Memilih Pompa Air.
Data Spesifikasi Pompa
Setiap pompa memiliki karakteristik teknis berbeda tergantung pada jenis, desain, dan tujuan penggunaannya, berikut point point dalam spesifikasi pompa :
Material
Yang dimaksud material disini adalah semua bagian bagian Pompa , bukan hanya sekedar casing nya saja. Material yang digunakan harus sesuai dengan jenis fluida atau medium pompa.
contoh pertimbangan :
- Cast Iron ( Besi cor ): Untuk air bersih dan non-korosif
- Stainless Steel : Untuk cairan kimia atau makanan
- Bronze / Brass : Untuk air laut atau cairan dengan salinitas tinggi
Kapasitas
- Q Max
- Kapasitas Head / Total Hight & H max untuk pompa submersible
Posisi & Penempatan
Pompa air berdasarkan posisi penempatan pompa & Posisi orientasi Lokasi
Waktu Operasional
Waktu operasional pompa ( Continious atau discontinious )
Daya
- tenaga penggerak atau
- Daya listrik & jenis
Kecepatan Putaran ( RPM )
Menentukan kecepatan impeller dalam memompa fluida. Nilai umum berkisar antara 1450 – 2900 RPM, tergantung jenis motor dan aplikasi
Suhu Operasi (Operating Temperature)
Setiap pompa memiliki batas suhu operasi aman, terutama untuk aplikasi kimia atau industri panas.
Pompa stainless steel mampu bekerja hingga 200°C, sedangkan pompa plastik (PVDF, PP) umumnya terbatas hingga 80–100°C.
Jenis Seal dan Shaft
jenis seal pompa umumnya menggunakan mechanical seal atau gland seal atau jenis lainnya. Termasuk Jenis untuk beberapa pompa spesifik Shaft
Grafik Kinerja
Lihat laman Grafik Pompa dan Cara Baca
bagian – bagian pompa
untuk lebih dapat memahai spesifikasi Pompa ada baiknya mengetahui bagian -bagian pompa seperti berikut
Istilah -istilah pompa
selain hal tersebut di atas istilah istilah pada bidang pompa mengkin dapat membantu, seperti berikut di bawah ini.











